TikTok Shop hadir sebagai angin segar di tengah pasar e-commerce Indonesia. Mengusung tampilan inovatif khas TikTok, platform ini membawa transformasi signifikan pada lanskap penjualan online saat ini.
Memiliki basis pengguna aktif lebih dari 1 miliar orang di seluruh dunia, TikTok menawarkan berbagai keunggulan yang tidak dimiliki platform e-commerce lain. Hal ini termasuk fitur keranjang kuning di setiap video, potensi viralnya konten yang dibagikan, fasilitas live shopping yang menarik, integrasi mulus dengan Tokopedia, dan harga produk yang relatif terjangkau.
Beragam kemudahan yang ditawarkan dan ketersediaan produk dengan harga bersahabat menarik banyak orang untuk berbelanja di TikTok, platform yang terintegrasi dengan Tokopedia.
Meskipun mudah digunakan, masih banyak orang yang belum memahami cara berbelanja dan mengecek pesanan di TikTok, khususnya bagi pengguna baru yang pertama kali berbelanja online.
Cara Cek Pesanan di TikTok Shop
Setelah berhasil berbelanja barang yang diinginkan di TikTok Shop, kamu dapat melacak pesanan melalui aplikasi TikTok untuk memastikan status pengiriman paket dan perkiraan waktu tiba di rumah.
Begini cara melihat pesanan di TikTok Shop buat yang masih bingung :
- Buka aplikasi TikTok di ponselmu.
- Ketuk menu “Shop” di bagian bawah layar.
- Klik ikon garis tiga di pojok kanan atas.
- Pilih menu “Pesanan” dari daftar yang muncul.
- Kamu dapat mengecek semua pesananmu di sini, mulai dari yang sedang dalam proses pengemasan, pengiriman, belum dibayar, sudah dikirim, dan sebagainya.
- Pastikan untuk mengecek status pengiriman produk yang sudah kamu pesan.
- Selamat berbelanja!.
Baca Juga : Cara Melihat Posting Ulang di Tiktok
Pastikan kamu selalu mengecek status pesanan produkmu di TikTok Shop untuk memastikan perkiraan waktu tiba di alamat tujuan. Hal ini penting untuk memastikan paketmu diterima dalam keadaan utuh, terutama bagi kamu yang menggunakan sistem pembayaran COD.
Dengan begitu, melacak pesanan di TikTok Shop sudah sampai mana dan kapan kira-kira akan tiba di lokasi tujuan menjadi lebih mudah tanpa harus khawatir.